Debat Publik Kedua Pilgub Jabar: Ini Masterplan Mitigasi Bencana Menurut Cawagub Ilham Habibie

[info_penulis_custom]
Ilham Habibie masterplan mitigasi bencana
Cawagub Jabar nomor urut 3, Ilham Habibie (Foto: Dadi/TM)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

CIREBON, TEROPONGMEDIA.ID — Calon Wakil Gubernur Jawa Barat (Cawagub Jabar) nomor urut 3, Ilham Habibie menyampaikan gagasannya terkait masterplan mitigasi bencana dalam Debat Publik Kedua Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat 2024.

Debat kedua Pilgub Jabar 2024 digelar pada Sabtu (16/11/2024) malam pukul 19.00 WIB. Kegiatan debat berlangsung di Hotel Patra Cirebon dan disiarkan langsung melalui televisi dan channel YouTube, yang mudah disaksikan seluruh warga Jawa Barat.

Menyimak kanal YouTube Kompas TV Jawa Barat, empat calon gubernur dan wakil gubernur menyampaikan visi, misi, dan program unggulannya masing-masing.

Calon pemilih yang telah tercatat dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) dapat menilai dan menakar calon mana yang pantas untuk memimpin Jawa Barat lima tahun ke depan dalam periode 2024-2029.

BACA JUGA: Ilham Habibie Tiba-tiba Sefrekuensi dengan Gen Z Ketika Ngobrol tentang Robot

Masterplan Mitigasi Bencana di Jawa Barat

Adapun sub tema yang diangkat yakni:

  • Industri Budaya
  • Pariwisata
  • Peningkatan PAD berbasis sumber daya alam
  • Mitigasi Bencana
  • Kualitas Lingkungan Hidup
  • Toleransi Beragama

Terkait bahasan Mitigasi Bencana, Moderator Alfian Rahardjo dan Rivana Pratiwi memaparkan, berdasarkan catatan Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2023, setidaknya terjadi 844 bencana alam di Jawa Barat.

Moderator kemudian meminta empat Calon Wakil Gubernur untuk menjelaskan mengenai masterplan mitigasi bencana di Jawa Barat.

Berawal dari pemaparan Cawagub nomor urut 1 Gitalis Dwi Natarina yang menekankan pembangunan infrastruktur mitigasi bencana berbasis teknologi informasi (IT).

Menurutnya, aplikasi mitigasi bencana menjadi hal krusial untuk dimiliki sebagai infrastruktur penting.

Namun gagasan Gitalis ini dipertanyakan oleh Cawagub nomor urut 3, Ilham Habibie, seandainya terjadi bencana yang sangat dahsyat sehingga menghancurkan seluruh infrastruktur pendukung IT tersebut.

Cawagub pendamping Ahmad Syaiku ini menegaskan, sehebat apapun aplikasinya, semua akan sia-sia jika terjadi bencana alam yang sangat dahsyat.

Andaikan, kata Ilham, bencana itu menghancurkan seluruh perangkat pendukung aplikasi seperti tower atau antena Base Transmitter System (BTS), server penyimpan data, listrik, dan lainnya.

“Saya kira semua takut akan bencana. Apa yang terjadi seandainya kita telah merencanakan, biarpun kita telah mendidik masyarakat akan mitigasi bencana, tetapi semua itu gagal karena bencananya begitu besar?” ujar Ilham Habibie merespon pernyataan Gitalis.

Dengan begitu, tegas Ilham, Jawa Barat butuh perangkat mitigasi bencana cadangan yang akan menjadi alternatif. Rencana cadangan itu harus menjadi bagian dari masterplan mitigasi bencana.

“Tadi dismpaikan bahwa kita mengandalkan teknologi digital. Bayangkan infrastruktur kita itu rusak, semua BTS rusak, semua server rusak?” ujar Ilham.

Maka, tegas dia, dirinya sebagai penentu kebijakan akan mengadakan mitigasi bencana cadangan yang seksama. Terlebih bagi masyarakat yang tinggal di daerah rawan bencana alam.

“Biarpun kita berupaya untuk menghindari hal terburuk terjadi, tetapi kita tetap harus punya rencana cadangan,” pungkas Ilham Habibie.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

3

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

4

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

5

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.