Dirlantas Polda Jabar Sidak Bus Pariwisata, Satu Bus Tak Miliki Air Wiper

[info_penulis_custom]
Dirlantas Polda Jabar Sidak Bus Pariwisata
Direktorat Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Jawa Barat (Jabar) melakukan sidak bus pariwisata yang berada di lokasi-lokasi wisata. (Cesar/TM)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

JATINANGOR, TEROPONGMEDIA.ID — Direktorat Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Jawa Barat (Jabar) melakukan sidak bus pariwisata yang berada di lokasi-lokasi wisata. Salah satunya, Sidak dilakukan di objek wisata Jatinangor Park pada Minggu (16/6/2024).

Di lokasi tersebut, ada satu Bus Trans Metro Pasundan yang kedapatan tidak memiliki air wiper yang berfungsi untuk membersihkan kaca.

“Ada beberapa juga yang kita berikan rekomendasi seperti air wiper dan lain-lain,” Direktur Dirlantas Polda Jabar Kombes Wibowo di lokasi.

Wibowo menjelaskan, setidaknya ada 7 bus pariwisata yang dilakukan pemeriksaan di Jatinangor Park. Selain memeriksa fisik bus, polisi bersama dengan Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) wilayah Jabar juga melakukan pemeriksaan dokumen kendaraan KIR, dokumen STNK dan SIM pengemudi.

“Alhamdulillah baik dokumen maupun fisiknya cukup lengkap cukup laik jalan,” ungkapnya.

BACA JUGA: Efek Bus Maut Lintas Putera Fajar, Polisi dan Dishub Garut Cegat Tiap Bus Wisata yang Melintas

Wibowo mengimbau kepada masyarakat yang hendak menyewa bus pariwisata agar ikut proaktif dalam memastikan keamanan dan kelayakan bus.

Warga yang akan menyewa dapat mengecek langsung kondisi bus aplikasi spionam dan mitra darat Kemenhub.

“Tolong dicek betul dokumen kendaraannya KIRnya STNK-nya masih berlaku atau sudah kedaluwarsa termasuk pengemudi yang akan membawa bus itu tolong dicek SIM-nya ini sudah sesuai atau belum masih berlaku atau tidak SIM-nya. Ini hak dari semua konsumen,” pungkasnya.

 

(Cesar/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Strategi Bisnis: Fokus

3

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

4

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan

5

UMKM Kuliner di Era Digital: Warung Sate Solo Pak Komar
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.