Film ‘Danyang: Mahar Tukar Nyawa’ Go Internasional, Tayang di 3 Negara

[info_penulis_custom]
Film Danyang Mahar Tukar Nyawa
Film Danyang Mahar Tukar Nyawa (Instagram/@danyang_film)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Film horor Indonesia “Danyang: Mahar Tukar Nyawa” siap menaklukkan pasar internasional. Setelah sukses tayang di bioskop Indonesia, film produksi Castle Film Production ini akan memulai perjalanannya ke Malaysia, Singapura, dan Brunei Darussalam.

Penayangan serentak di ketiga negara tersebut akan mulai pada Kamis (20/2/2025).

Produser Rofiq Ashari berharap film ini dapat memperkenalkan budaya Indonesia ke pasar internasional.

“Kami berharap film ini bisa menjadi tontonan yang menghibur dan mendidik, serta menjadi obat rindu bagi masyarakat Indonesia yang merantau di Malaysia,” ujar Rofiq dalam keterangan tertulis, Rabu (19/2/2025).

Sinopsis “Danyang: Mahar Tukar Nyawa”

Film ini mengisahkan Galang (Bhisma Mulia) yang berusaha mendapatkan restu orang tua kekasihnya, Resti (Sahila Hisyam). Namun, penolakan orang tua Resti memaksa Galang untuk melakukan pesugihan yang justru mengundang malapetaka.

Galang akhirnya meminta pertolongan sosok Danyang, makhluk mistis penjaga tempat sakral. Teror mencekam pun seketika datang menghantui kehidupan Galang dan Resti.

BACA JUGA: 

Do Wa Ju Se Yo Film Horor Indonesia-Korea, Tayang Kapan?

Kate Winslet Debut Sutradara Lewat Film Keluarga ‘Goodbye June’ di Netflix

Pemain “Danyang: Mahar Tukar Nyawa”

Film ini dibintangi oleh sederet aktor dan aktris ternama, di antaranya Wulan Guritno, Bhisma Mulia, Sahila Hisyam, Mathias Muchus, Egi Fedly, Agla Artalidia, Iqi Rabbani, dan Rian D’MASIV.

“Danyang: Mahar Tukar Nyawa” berharap dapat meraih kesuksesan di pasar internasional dan semakin memperkenalkan film horor Indonesia kepada dunia.

 

(Hafidah Rismayanti)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

2

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

3

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

4

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?

5

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.