Inilah Bupati yang Dinilai Total Perhatiannya Terhadap Warga Berkebutuhan Khusus. Siapakah Dia?

[info_penulis_custom]
Foto - Web -
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.id : Pemerintah Provinsi Jawa Barat memberikan penghargaan kepada Penjabat Bupati Bekasi, Dani Ramdan atas dedikasi, komitmen, perhatian, dan dukungannya kepada warga disabilitas atau berkebutuhan khusus.

Atas penghargaan itu, Dani Ramdan mengatakan bahwa Pemerintah Provinsi Jawa Barat telah memberikan apresiasi terhadap pembangunan yang menyentuh semua kalangan masyarakat, termasuk kaum disabilitas.

“Ini menunjukkan betapa concern Pemprov Jawa Barat, Pemkab dan Pemkot juga dalam memberikan pembangunan yang menyentuh semua kalangan,” ujar Dani Ramdan, di Cikarang, mengutip Antara, Kamis (15/12/2022).

Penghargaan itu diberikan langsung oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bertepatan dengan peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI) Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2022 di Kompleks Gedung Sate, Bandung, Rabu (14/12) kemarin.

Dirinya memastikan akan terus menyempurnakan berbagai fasilitas pendukung bagi warga disabilitas, seperti yang telah tersedia di gedung-gedung pemerintahan, termasuk Gedung Bupati Bekasi yang telah memiliki jalur ramp untuk kursi roda, lift memadai, serta tanda bagi penyandang tunanetra.

“Masih terus kita sempurnakan, misalnya aksesibilitas di kantor-kantor pemerintah, seperti tangga Kantor Bupati sudah ada ramp, ada lift juga, ada tanda untuk penyandang tunanetra, dan lain-lain,” katanya.

Sedangkan untuk fasilitas lain seperti stadion olahraga, Pemkab Bekasi dinilai telah memenuhi standar yang dibutuhkan kaum disabilitas, bahkan Kabupaten Bekasi baru saja ditunjuk menjadi tuan rumah penyelenggaraan Pekan Paralimpik Daerah (Peparda) ke-6 Provinsi Jawa Barat Tahun 2022.

“Tempat olahraga seperti stadion, karena kita kemarin juga jadi tuan rumah Peparda, syarat untuk jadi tuan rumah itu kan aksesibilitas stadion-stadion bagi kaum disabilitas harus terpenuhi,” ucapnya.

Sementara itu, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan bahwa Jawa Barat menerapkan konsep berkeadilan pembangunan sumber daya manusia khususnya kepada kaum masyarakat disabilitas, sesuai sila kelima Pancasila.

“Konsep berkeadilan sesuai sila ke-5 harus menjadi dasar pembangunan sumber daya manusia kita khususnya kepada kaum masyarakat disabilitas,” katanya.

Ia berpesan kepada seluruh kepala daerah untuk memastikan fasilitas publik di daerahnya telah memiliki akses yang memadai bagi kaum disabilitas. Dengan begitu, pemerintah dapat menunjukkan penghargaan bagi seluruh masyarakat tanpa membeda-bedakan.

“Kita evaluasi bersama, pastikan bahwa semua fasilitas publik memiliki akses memadai untuk kaum disabilitas. Ini semua untuk menunjukkan penghargaan kepada segenap warga Jawa Barat,” kata dia.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

3

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

4

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

5

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.