Kolaborasi Samsonite-New Balance Luncurkan Koleksi Baru

[info_penulis_custom]
koleksi
(web)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Merek koper ternama, Samsonite, telah mengumumkan kolaborasi terbarunya dengan merek sepatu terkenal, New Balance, dalam meluncurkan koleksi terbaru mereka.

Kolaborasi ini akan tersedia secara bertahap di seluruh wilayah Asia Pasifik sepanjang tahun 2023.

“Melalui koleksi ini, kami berusaha menjawab kebutuhan perjalanan dan gaya hidup konsumen saat ini yang mengejar berbagai minat dan profesi, sekaligus merayakan keberhasilan mereka dalam hidup serta terus menjalani ‘Live Undefined’,” kata Marketing dan Brand Strategy Samsonite Asia Kim HeeJeong melalui keterangan, Minggu (9/4/2023).

Kolaborasi Samsonite dan New Balance ini menampilkan berbagai produk dengan material semi-transparan berbahan keras yang cocok digunakan sebagai case transparan untuk perjalanan jarak pendek atau penyimpanan barang berharga dari koleksi sepatu Anda.

Produk-produk tersebut terbuat dari bahan polikarbonat yang mudah dibersihkan dan dipelihara dengan perawatan anti-jamur dan bakteri.

Koleksi terbaru ini terdiri dari tas selempang kecil dan tas selempang shoebox yang tersedia dalam warna monokrom hitam dan putih.

Setiap case juga dilengkapi dengan dua kantong berwarna yang dapat dibolak-balik. Selain itu, tas selempang shoebox juga berfungsi ganda sebagai etalase yang dapat ditumpuk untuk memamerkan koleksi sepatu berharga dari para penggemar sneakers.

BACA JUGA: Kitkat Gaet Aerostreet Rilis Sepatu Edisi Khusus “Valentine”

Koleksi ini juga menampilkan koper hardcase semi-transparan yang tersedia dalam dua warna, hitam dan putih. Koper ini tersedia dalam dua ukuran yaitu 18 inci dan 22 inci yang dilengkapi dengan kantong besar yang dapat diperbesar dan dibolak-balik, serta dua kantong berukuran sedang.

Kantong serbaguna yang dapat dibolak-balik ini memungkinkan wisatawan menyesuaikan penampilan sesuai dengan acara dan suasana hati.

Produk-produk dari kolaborasi Samsonite dan New Balance ini akan tersedia di beberapa toko Samsonite di Pulau Jawa, e-commerce seperti Shopee dan Lazada, serta department store seperti Galeries Lafayette dan Sogo Pondok Indah Mall.

Setiap pembelian produk juga akan dilengkapi dengan stiker yang dirancang khusus untuk koleksi ini.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Industri Ekspor Tertekan Tarif AS: Penguatan Ekonomi Domestik Bukan Lagi Pilihan Tapi Keharusan

2

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun

3

Ibis Bandung Pasteur Perkenalkan Signature Menu: Warisan Rasa dalam Hidangan Premium

4

Komdigi Terbitkan Aturan Pembatasan Diskon-Gratis Ongkir, Cek Isi Aturannya

5

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.