Legislator: Klinik Kecantikan Ilegal Ditindak Tegas

[info_penulis_custom]
Klinik Kecantikan Ilegal Ditindak Tegas
Anggota Komisi IX DPR RI Netty Prasetyani (Dok Humas DPR RI)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Legislator meminta pemerintah menindak tegas klinik-klinik kecantikan illegal.Anggota Komisi IX DPR RI Netty Prasetyani menyebut, klinik kecantikan ilegal berpotensi memicu terjadinya kasus malpraktik yang dapat merugikan masyarakat sebagai korbannya.

“Kasus malpraktik di klinik kecantikan Ria Beauty merupakan persoalan serius yang menyangkut keselamatan masyarakat. Harus ada penegakan hukum yang tegas terhadap praktik ilegal ini,” kata Netty dalam keterangannya, Rabu (11/12/2024).

Menurut dia, pihak berwenang, termasuk Kementerian Kesehatan dan aparat hukum, harus segera mengambil tindakan. Termasuk, melakukan penutupan klinik, penangkapan pelaku, serta peninjauan izin usaha.

Netty meminta Kementerian Kesehatan dan Polri melakukan peninjauan terhadap sejumlah izin klinik yang diduga ilegal. Ia mengatakan, pemerintah berkewajiban untuk mengedukasi dan melindungi masyarakat untuk memilih klinik kecantikan yang berizin.

BACA JUGA: Polisi: Meskipun Ada 33 Sertifikat yang Dilakukan Klinik Ria Beauty Tetap Salah

“Perlu adanya pengawasan lebih ketat terhadap klinik kecantikan, dan masyarakat perlu diberikan pemahaman tentang pentingnya memilih layanan kecantikan yang legal dan profesional. Pemerintah dan pihak terkait harus meningkatkan kampanye edukasi untuk melindungi konsumen,” ujarnya.

Netty menambahkan, pihaknya menyayangkan penangkapan dokter palsu pada klinik kecantikan Ria Beauty di Jakarta, Sabtu (1/12/2024) lalu. Pelaku ditangkap saat menjalankan treatment terhadap tujuh pasiennya di sebuah kamar hotel di Jakarta.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

3

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

4

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

5

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.