Mahasiswa Unpad Jadi Tersangka Kecelakaan Beruntun di Jatinangor

[info_penulis_custom]
kecelakaan jatinangor
(x)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Polres Sumedang telah menetapkan Putra Akbar A, sopir mobil Hyundai Avega merah dengan nomor polisi D 1667 YVI, sebagai tersangka dalam kecelakaan yang melibatkan lima kendaraan dan menewaskan seorang juru parkir bernama Ade Supriatna (67).

Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Ir. Soekarno, Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat, Senin (27/1/2025).

Putra, yang diketahui merupakan mahasiswa Fakultas Ilmu Budaya Universitas Padjadjaran (Unpad), dijerat dengan Pasal 310 ayat (4) juncto Pasal 310 ayat (2) Undang-Undang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

Kepala Seksi Hubungan Masyarakat Polres Sumedang AKP Awang Munggardijaya mengatakan, penyebab kecelakaan beruntun tersebut karena kelalaian sopir.

Awang menuturkan, Putra Akbar A sebelumnya telah menjalani tes urine terkait dugaan penyalahgunaan narkoba dan alkohol. Adapun hasil tes urine memastikan Putra negatif narkoba dan alkohol.

Saat ini, kondisi tersangka masih syok dan tengah dalam pemeriksaan lebih lanjut unit penegakan hukum Satuan Lalu Lintas Polres Sumedang.

Sebelumnya diberitakan, Hyundai merah yang dikemudikan Putra melaju tak terkendali dari arah Sumedang menuju Bandung, Senin (27/1/2025).

BACA JUGA: Lima Kendaraan Terlibat Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang KM 97

Tiba di Jalan Ir Soekarno, Jatinangor, Sumedang, mobil menabrak sejumlah mobil,motor, satpam bank BRI, serta juru parkir Ade Supriatna, yang sedang duduk di sekitar bank BRI.

Korban terseret hingga terjepit dan meninggal di lokasi kejadian. Sejumlah pengendara dan satpam yang ditabrak juga mengalami luka serius dan kini masih menjalani perawatan di rumah sakit.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Strategi Bisnis: Fokus

3

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

4

UMKM Kuliner di Era Digital: Warung Sate Solo Pak Komar

5

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.