Masyarakat Makin Konsumtif, Sampah di Kota Bandung Melonjak 20 Persen saat Ramadan

[info_penulis_custom]
Pengelolaan Sampah di IKN
Lonjakan Sampah di Kota Bandung naik 20 Persen saat ramadan. (Rizky/Teropongmedia.id)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bandung mencatat pada bulan Ramadan 2024/1445 Hijiriah ini, lonjakan tumpukan sampah di Kota Bandung lebih tinggi dibandingkan tahun lalu.

Hal tersebut diungkap Kepala Bidang Pengelolaan Persampahan dan Limbah B3 DLH Kota Bandung, Salman Faruq.

Salman mengatakan, temuan itu didapatkan dari laporan keterisian sampah di tempat penampungan sementara (TPS).

“Hampir di semua TPS dapat reportnya jumlah sampah mulai meningkat. Sehingga kemarin beberapa TPS ada yang dilakukan loader juga,” kata Salman Faruq, Sabtu (23/3/2024).

“Apabila mengangkut sampahnya sudah sampai seperti itu, berartikan signifikan peningkatan ya di beberapa tempat,” tambahnya.

Namun, Salman menyebut, pihaknya belum bisa memastikan persentase kenaikan lonjakan sampah tersebut. Adapun perkiraan untuk saat ini, mencapai 10 atau 20 persen.

Ia mengklaim lonjakan sampah ini masih bisa terkendali. Sebab, kata dia, pengolahan dari sumber yang dilakukan masyarakat cukup memudahkan penanganan sampah di Kota Bandung.

BACA JUGA: Kasus DBD di Jabar Melonjak, Pj Gubernur Instruksikan Hal Ini

“Pengolahan-pengolahan di sumber sudah kami lakukan. Pengolahan magotisasi, kemarin dapat info sudah meningkat, ya. Di kelurahan satu ton per hari target (sampah) diolah,” ujarnya

Ia menyebut, jenis sampah paling banyak diolah pada bulan Ramadan ini, yakni food waste atau sampah makanan. Hal tersebut berkaitan dengan perilaku konsumtif masyarakat yang kian meningkat.

“Ini juga mungkin, semoga bisa mengubah perilaku masyarakat. Edukasi bahwa ya harus secukupnya. Sehingga tidak ada sampah makanan yang tersisa,” imbuhnya.

 

(Rizky Iman/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

3

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

4

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

5

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.