Musikal “Ken Dedes” Bakal Digelar Maret, Tiket Tersedia!

[info_penulis_custom]
(Antara)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Pertunjukan musikal “Ken Dedes” bakal digelar di Ciputra Artpreneur Jakarta, pada 18-19 Maret 202.

Penyelenggara pertunjukan, EKI Dance Company dan Ciputra Artpreneur menyatakan, penjualan tiket sudah bisa dipesan mulai 13 Januari dengan harga mulai Rp450.000.

Drama Musikal ini mengisahkan tentang tokoh Ken Dedes, seorang perempuan yang sangat berpengaruh dalam sejarah nusantara. Musikal diperankan oleh bintang-bintang musikal muda seperti Ara Ajisiwi (Ken Dedes), Taufan Purbo (Ken Arok), Nala Amrytha (Ken Umang), Uli Herdi (Tunggul Ametung), Fatih Unru (Anusapati), Geraldo Tanor (Tohjaya), dan Nino Prabowo (Kebo Ijo).

BACA JUGA: Berkonsep Teatrikal, Sang legenda Iwan Fals Gelar Konser Solo “Petisi Cinta: Manusia Setengah Dewa” Februari Mendatang

“Saat ini musikal telah menjadi pertunjukan yang trend dan digemari masyarakat. Ken Dedes hadir bukan sekadar untuk meramaikan, tapi berusaha memberikan warna tersendiri bagi dunia hiburan Indonesia,” kata produser “Ken Dedes” sekaligus pendiri dan Direktur Utama EKI Dance Company Aiko Senosonoto melalui keterangan pers yang diterima di Jakarta pada Sabtu.

Pementasan musikal “Ken Dedes” digarap oleh sutradara dan koreografer Rusdy Rukmarata yang dibantu bersama penulis naskah Titien Wattimena, penata musik Oni Krisnerwinto, dan penata artistik Iskandar Loedin.

“Tantangan dalam menggarap musikal ini adalah bagaimana menyajikan kisah sejarah yang tetap relevan, namun tetap aktual untuk penonton masa kini,” kata Rusdy.

Titien mengatakan, musikal ini akan mengungkap cerita yang relatif jarang ditampilkan oleh berbagai versi Ken Dedes yang pernah ada. Selain unsur-unsur seperti perebutan kekuasaan, pembunuhan, dan misteri, musikal juga dibalut dengan sentuhan komedi.

Sebelumnya, menurut pihak penyelenggara, versi pendek musikal “Ken Dedes” ini pernah dipentaskan di Festival Musikal Indonesia 2022 dan mendapat sambutan sangat meriah dari penonton.

Tiket pertunjukan sudah dapat diperoleh melalui Loket.com dengan harga mulai dari Rp450.000 untuk kategori Gold. Tersedia pula kategori lain seperti VIP seharga Rp850.000 dan VVIP Rp1.250.000.

Khusus pengguna BCA, termasuk credit card, debit Mastercard, dan virtual account, tersedia pula promo early bird dan promo diskon setelah early bird hingga 15 persen.

(Agung)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

3

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun

4

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan

5

UMKM Kuliner di Era Digital: Warung Sate Solo Pak Komar
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.