Ngabuburit Seru di Bandung Selatan Berburu Foto Aesthetic

[info_penulis_custom]
Bandung Selatan
Kawah putih(Foto:Instagram@kawahputih_official)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Bagi para pecinta foto dan alam, Bandung Selatan di Jawa Barat menjadi destinasi ngabuburit yang sempurna. Daerah ini menawarkan banyak spot foto estetik yang memukau, ditambah dengan udara sejuk dan keindahan alam yang menakjubkan.

Dua tempat wisata alam terkenal di Bandung Selatan adalah Ciwidey dan Pangalengan. Di Ciwidey, Kawah Putih menjadi salah satu ikon wisata yang wajib dikunjungi.

Kawah Putih adalah danau kawah yang terbentuk dari Gunung Patuha dengan ketinggian 2.434 meter di atas permukaan laut. Kawah ini terletak agak jauh di kaki Gunung Patuha, di Jalan Raya Soreang, Ciwidey.

Pengunjung dapat menuju ke sana dengan kendaraan pribadi atau angkutan umum. Keunikan Kawah Putih terletak pada perubahan warnanya yang selalu menyesuaikan kadar belerang dalam airnya.

Udara di sekitarnya sangat dingin, dan pemandangan alamnya tampak seperti hutan mati yang berwarna putih. Harga tiket masuk Kawah Putih sekitar Rp 18.000 per orang, belum termasuk biaya parkir dan angkutan umum.

Selain itu, tidak lengkap jika berkunjung ke Ciwidey tanpa memetik stroberi langsung di kebunnya. Di sepanjang Jalan Ciwidey, pengunjung dapat menikmati pengalaman memetik stroberi di kebun yang terbuka untuk umum.

Hanya dengan membayar harga stroberi yang sudah dipetik seharga Rp 30.000 – Rp 50.000 per kilogram.

Di sisi lain, Kebun Teh Rancabali menjadi tempat yang menakjubkan dengan hamparan kebun teh yang indah. Hamparan kebun teh di sepanjang bukit memberikan suasana sejuk dan menenangkan.

Kebun Teh Rancabali juga menjadi latar yang sempurna untuk berswafoto bersama keluarga. Di sekitar kebun teh, terdapat juga air terjun tersembunyi bernama Curug Tilu, yang menjadi tambahan daya tarik tersendiri. Lokasi kebun teh ini berada di Jalan Rancabali, Ciwidey, Bandung.

BACA JUGA:Lokasi Ngabuburit Bandung yang Bisa Kamu Kunjungi

Dengan begitu banyak pilihan spot foto estetik dan pengalaman alam yang menarik, ngabuburit di Bandung Selatan pasti akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan bagi setiap pengunjung.

 

(Mahendra/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

3

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

4

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

5

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.