Ono Sebut Mulyono Jegal Pencalonan di Pilgub Jabar, Ini Respon Anies

[info_penulis_custom]
Ono Sebut Mulyono Jegal Pencalonan di Pilgub Jabar
Anies Baswedan (Instagram/@aniesbaswedan)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Anies Baswedan menanggapi pernyataan Ketua DPD PDIP Jabar Ono Surono tentang kekuatan yang disebut menghalangi pencalonan Anies di Pilgub Jabar 2024. Ono pada Kamis (29/8) malam mengatakan sosok tersebut adalah Mulyono.

Mendengar hal itu, Anies menyatakan Ono PDIP tentu lebih paham mengenai situasi tersebut. Ia pun memilih tak berkomentar lebih lanjut mengenai Mulyono.

“Saya rasa Pak Ono [Surono] mengalami dan menyaksikan dari dekat,” kata Anies Baswedan pada Jumat (30/8) malam.

Semua bermula ketika Ketua DPD PDIP Jabar Ono Surono mengungkapkan alasan PDIP batal mengusung Anies Baswedan karena ada campur tangan lain yang tidak menyetujui hal itu.

Saat ditanyakan siapa orang atau kekuatan yang disebut-sebut menghalangi Anies untuk dicalonkan oleh PDIP di Pilgub Jabar, Ono menyebut sosok itu bernama ‘Mulyono’. Hal itu disampaikan di KPU Jabar usai mengantar pendaftaran bapaslon Pilgub Jabar, Kamis (29/8) malam.

Sementara itu,Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana membantah tudingan cawe-cawe Jokowi untuk menjegal pencalonan Anies.

BACA JUGA: Gagal di Pilkada 2024, Anies Baswedan Akan Bentuk Partai Baru!

“Keputusan pencalonan atau tidak dicalonkannya seseorang diputuskan melalui mekanisme internal partai masing-masing,” kata Ari dalam keterangannya, Jumat (30/8).

Jokowi juga secara langsung membantah tudingan dirinya cawe-cawe untuk menjegal pencalonan Anies Baswedan dalam gelaran Pilkada 2024. Ia menyatakan bukan ketua parpol sehingga tidak memiliki urusan terkait pencalonan di Pilkada 2024.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

2

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

3

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

4

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?

5

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.