Orang Tua Murid SMA di Tulungagung Ngeluh Harga Seragam, Ditotal Rp2 Jutaan!

[info_penulis_custom]
orang tua murid seragam sekolah-Tulungagung 21-7-2023
ilustrasi (Pinterest)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

TULUNGAGUNG,TM.ID: Para orang tua murid SMA Negeri 1 Tulungagung mengeluhkan  daftar rincian harga seragam sekolah yang dinilai mahal.

Salah satu keluhan datang dari orang tua murid berinisial NE, merasa berat untuk membayar sejumlah rincian seragam untuk anaknya kelas X, yang dikalkulasi sebesar Rp 2.3600.000 bersifat wajib.

“Kalau melihat harganya saya rasa cukup mahal, itu belinya di (koperasi) sekolah,” ucap NE melansir Detik, Jumat (21/7/2023)

Total harga tersebut 10 stel seragam, yakni 1 setel kain seragam abu-abu putih Rp 359.400, 1 setel kain seragam pramuka Rp 315.850, 1 setel kain seragam batik Rp 383.200, 1 setel kain seragam khas Rp 440.550, jas almamater Rp 185.000, kaus olahraga Rp 130.000, ikat pinggang Rp 36.000, tas sekolah Rp 210.000, atribut Rp 140.000, dan jilbab Rp 160.000.

“Untuk seragam itu masih dalam bentuk kain lho, kalau yang sudah jadi cuma seragam olahraga. Jadi kami harus ada biaya tambahan lagi untuk menjahitkan,” ungkapnya.

“Anak saya dibilangi sama gurunya, kalau beli di luar nanti warnanya beda. Jadi anak-anak takut, apalagi siswa baru,” imbuhnya.

BACA JUGA: Sekolah Masih Butuh Fasilitas Inklusi di Tahun Ajaran Baru.

Wakil Gubernur Jawa Timur Melarang Mewajibkan Beli Seragam

Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elestianto Dardak menegaskan, pihak sekolah tidak boleh mewajibkan murid untuk membeli seragam. Murid, diperkenankan membeli seragam di luar sekolah.

“Nggak boleh mewajibkan,” kata Emil singkat.

Emil akan menindaklanjuti keluhan para orang tua tersebut dengan menghubungi Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur. Ia juga meminta tidak ada penekanan kepada murid, yang harus diwajibkan memberikan sumbangan kepada sekolah.

“Kalau ada sumbangan yang terkesan dipaksakan termasuk perlakuan diskriminatif seperti pembedaan tertentu dalam apa yang sudah menjadi hak, misal urutan kartu ujian dan lain-lain bagi yang tidak menyumbang, serta jika ada kewajiban membeli seragam di tempat tertentu, mohon dilaporkan ke kami,” kata Emil.

(Saepul)

 

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

3

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

4

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

5

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.