Perkenalkan Inilah Kiper Muda Persib Bandung Pengganti Fitrah Maulana

[info_penulis_custom]
Sosok Pengganti Fitrul Dwi Rustapa
Pelatih kiper Persib Luizinho Passos (Foto: RF/Teropongmedia)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Persib Bandung kedatangan satu kiper muda, Made Agus Astika sejak menggelar sesi latihan pada pekan ini. Hal itu dikonfirmasi langsung oleh pelatih kiper Persib Bandung, Luizinho Passos.

Luizinho Passos mengatakan alasan di balik mendatangkan kiper berusia 18 tahun itu bukan tanpa sebab. Pasalnya dalam beberapa pekan ke depan, Persib akan kekurangan jumlah penjaga gawang karena Fitrah Maulana harus gabung dengan tim Persib U-18 yang akan berlaga di Elite Pro Academy.

Luizinho Passos menilai, hal tersebut harus dimanfaatkan Fitrah secara maksimal karena akan berhadapan dengan pemain seusianya. Terlebih ini merupakan kesempatan bagi Fitrah agar mengembangkan potensi dan menunjukan kapasitasnya.

“Pertama-tama saya pikir itu bagus untuk Fitrah karena dia butuh main, sebagai kiper dia butuh kesempatan. Saya harap dia bisa memperlihatkan yang terbaik di liga U-18,” kata pria asal Brasil itu, Sabtu (14/10/2023).

BACA JUGA: Tanggapan Bojan Hodak Soal Willem Jan Pluim yang Diisukan Merapat ke Persib

Ia juga yakin, Fitrah bisa berbicara banyak dan memberikan kontribusinya saat bersama Persib U-18. Apalagi selama mengikuti sesi latihan bersama Persib, ia sangat takjub dengan perkembangan pesat yang ditunjukan Fitrah dan berharap siswa SMAN 4 Kota Bandung itu bisa segera promosi ke tim senior.

“Penting untuk menunjukkan yang terbaik untuk bisa masuk ke tim senior. Saya merasa yakin terhadapnya.” imbuhnya.

 

Pengganti Fitrah Maulana

Setelah dipastikan kehilangan M. Fitrah di sesi latihan, Persib akhirnya langsung memenuhi kebutuhan Luizinho Passos dengan menyertakan Made Agus dalam sesi latihan tim senior.  Ia mengaku takjub atas kemampuan Made yang cukup cepat dalam beradaptasi dan melahap materi latihan.

BACA JUGA: 1 Pemain Asing Persib Mau Datang Pekan Ini, Nah Loh Nasib Levy Madinda Gimana?

“Iya karena saya rotasi kiper dari akademi (gabung latihan di tim senior). Ketika Fitrah gabung ke tim U-18, saya perlu satu kiper datang ke sini untuk bantu saya di latihan. Sekarang ada kiper datang ke sini namanya Made (Made Agus Astika), 18 tahun dan dia kiper potensial,” ujar pria berbadan kekar tersebut.

Atas kemampuan yang dimiliki Made, Luiz merasa puas atas kinerja jajaran pelatih akademi Persib yang terus mengembangkan potensi pemain muda. Sehingga saat tim senior memerlukan pemain tambahan, tim Akademi Persib selalu siap sedia memberikan pemain terbaiknya.

Meski Made masih memiliki kekurangan, namun secara teknik, Luiz cukup puas dengan kemampuan yang dimiliki Made. Bahkan tak ragu, eks pelatih kiper Borneo FC itu menilai, Made bisa menjadi kiper masa depan skuat Maung Bandung, asalkan ingin bekerja keras lebih giat demi memaksimalkan potensinya.

“Saya senang dengan pelatih dari akademi karena sudah melakukan tugasnya dengan baik. Ini penting untuk klub Persib Bandung, karena mempersiapkan klub di masa depan.” tutupnya.

(RF/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

2

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

3

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

4

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?

5

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.