Ketika Perusahaan BUMN Jadi Jatah TKN Prabowo-Gibran

[info_penulis_custom]
Kursi Perusaah BUMN
Kursi Perusaah BUMN. ilustrasi (istockphoto)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Beberapa perusahaan BUMN (Badan Usaha Milik Negara) memberikan kursi kepada sejumlah TKN (Tim Kampanya Nasional) Prabowo-Gibran.

Sejumlah TKN yang mendapat kursi tersebut ialah politisi yang berasal dari dua partai politik Indonesia, yaitu Partai Gerindra dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Politisi yang berasal dari partai Gerindra ada Simon Aloysius Mantiri dan Fuad Bawazier. Sedangkan, politisi yang berasal dari PSI ada Grace Natalie.

Simon menjabat sebagai Wakil Bendahara TKN Prabowo-Gibran, Grace memegang posisi Wakil Ketua TKN, sementara Fuad Bawazier adalah salah satu anggota Dewan Pakar TKN.

Jabatan yang Diduduki Politisi di BUMN

Simon Komisaris Utama

Simon telah ditunjuk menjadi Komisaris Utama (Komut) sekaligus Komisaris Independen PT Pertamina (Persero) berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan Tahun Buku 2023 Pertamina.

Informasi penunjukan Simon sebagai Komut Pertamina dikonfirmasi oleh Vice President (VP) Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso.

Anggota Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra ini menggantikan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang mundur sebelum Pilpres 2024.

Berikut daftar lengkap susunan Komisaris Pertamina per Juni 2024:

  • Komisaris Utama dan Independen: Simon Aloysius Mantiri
  • Komisaris Independen: Condro Kirono
  • Komisaris: Heru Pambudi
  • Komisaris: Letjen TNI (Mar) (Purn) Bambang Suswantono
  • Komisaris Independen: Alexander Lay
  • Komisaris Independen: Ahmad Fikri Assegaf
  • Komisaris Independen: Iggi H. Achsien

Dalam susunan baru tersebut, terdapat beberapa nama yang mencolok, seperti mantan Kapolda Jawa Tengah, Komjen (Purn) Pol Condro Kirono dan mantan Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) 2016, Letjen TNI (Mar) (Purn) Bambang Suswantoro.

Selain itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Heru Pambudi, juga masuk dalam jajaran Komisaris Pertamina.

Grace Natalie dan Fuad Bawazier Komisaris MIND ID

Sementara itu, Wakil Ketua Dewan Pembina PSI, Grace Natalie, juga dilantik menjadi Dewan Komisaris Mining Industry Indonesia (MIND ID).

Tidak hanya Grace Natalie, politisi Partai Gerindra, Fuad Bawazier, juga ditunjuk menjadi Komisaris Utama MIND ID.

Pengangkatan Grace dan Fuad sebagai Komisaris MIND ID ditetapkan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada Senin (10/6/2024).

Merujuk pada laman resmi MIND ID, perusahaan tersebut merupakan BUMN Holding Industri Pertambangan Indonesia yang terdiri dari beberapa perusahaan, yaitu PT ANTAM Tbk, PT Bukit Asam Tbk, PT Freeport Indonesia, PT INALUM, dan PT Timah Tbk.

BACA JUGA: TKN Prabowo-Gibran Hormati Rencana Mahfud MD Mundur dari Kabinet Jokowi

Berikut daftar lengkap susunan Komisaris MIND ID per Juni 2024:

  • Komisaris Utama: Fuad Bawazier
  • Komisaris Independen: Muhammad Munir
  • Komisaris Independen: Pamitra Wineka
  • Komisaris: Astera Primanto Bhakti
  • Komisaris: Grace Natalie
  • Komisaris: Nicolaus Teguh Budi Harjanto

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

2

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

3

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

4

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?

5

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.