Ratusan Calon PPK Ikuti Tahapan Seleksi CAT Pilkada 2024

[info_penulis_custom]
Seleksi CAT Pilkada 2024
Penjabat Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono saat memberikan arahan. (Rizky/Teropongmedia)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Sebanyak 416 peserta calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pemilihan kepala Daerah (Pilkada) 2024 yang lolos seleksi administrasi, mengikuti tahapan seleksi tertulis metode Computer Assist Test (CAT) di Kampus UIN SGD Bandung, Selasa (7/5/2024).

Bambang berharap para peserta yang lolos seleksi dan menjadi PPK untuk Pilkada nanti mempunyai integritas, tanggung jawab, dan komitmen.

Hal tersebut guna memastikan Pilkada pada 27 November 2024 mendatang bisa berjalan secara aman dan kondusif.

“Mudah-mudahan dari seleksi ini akan terpilih yang terbaik dari segi kompetensinya. Nanti akan ada lagi tahap ketiga yaitu wawancara,” kata Bambang Tirtoyuliono.

Selain itu, Bambang juga berharap, pada pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 dapat memilih kepala daerah yang bisa mengakselerasi pembangunan dan bisa mensejahterakan masyarakat Kota Bandung.

Tak hanya itu, Bambang juga mengatakan, saat ini Kota Bandung memiliki berbagai pekerjaan rumah yang harus segera diselesaikan.

Mulai dari menekan angka kemiskinan, mencegah stunting, peningkatan sektor pariwisata dan jasa, serta ada sekitar 106 indikator lainnya.

“Siapapun itu calon Wali Kota/Wakil Wali Kota, Kota Bandung adalah kota yang sangat holistik. Potensinya sangat banyak sekali dan harus dioptimalisasi. Siapapun, mudah-mudahan bisa mengakselerasi potensi-potensi yang mempunyai nilai untuk kemanfaatan warga Kota Bandung,” ucapnya.

BACA JUGA: Bambang Tirtoyuliono Pilih Jadi Petani Ketimbang Maju Pilkada Kota Bandung

Sedangkan, Ketua KPU Kota Bandung, Wenti Frihadianti mengatakan, dari 464 peserta yang mengikuti, diseleksi dan akan dipilih 150 orang. Nantinya akan menjadi badan Ad Hoc PPK di 30 Kecamatan di Kota Bandung.

“Sebanyak 464 orang yang daftar, namun ada 416 yang lulus administrasi. Nanti kurang lebih 150 orang yang akan terpilih, per kecamatan 5 orang,” katanya

Pada tes kali ini, lanjut Wenti, para peserta mengerjakan 75 soal dengan waktu 90 menit. Jika lolos, para calon anggota PPK akan mengukuti seleksi wawancara.

“Kita berharap seluruh tahapan persiapan Pilkada serentak di Kota Bandung berjalan aman dan lancar,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

3

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

4

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

5

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.