Respons Bojan Usai Persib Dinyatakan Lolos Otomatis ke Fase Grup AFC Champions League Two

[info_penulis_custom]
Anggaran Belanja Persib Bandung
Pemain Persib Saat Merayakan Juara (Dok. Persib)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak merasa lega karena akhirnya Persib akan langsung mentas di Fase Grup AFC Champions League Two tanpa harus melakukan play-off. Baginya ini merupakan keputusan yang menguntungkan karena Persib berpotensi terjungkal di babak play-off.

Keuntungan tersebut disyukuri oleh Bojan Hodak karena langkah timnya sedikit dipermudah untuk tampil di Fase Grup AFC Champions League Two. Padahal sebelumnya, Persib dijadwalkan akan menghadapi babak play-off sebelum tampil di Fase Grup.

“Itu bagus dan menjadi hal yang penting bahwa kami bisa langsung masuk ke fase grup. Jadi ini membuat kami menjadi lebih mudah karena tidak perlu tampil dulu di kualifikasi,” ujar Bojan kepada awak media.

Lebih lanjut kata Bojan, fase play-off sering kali merepotkan sejumlah tim untuk bisa lolos ke Fase Grup. Oleh karena itu Bojan merasa beruntung karena Persib bisa melalui masalah pertama dan langsung menunggu hasi drawing di Fase Grup.

“Karena kualifikasi bisa saja menyulitkan bagi kami dan menjadi masalah. Dengan kelolosan langsung kami ke fase grup, itu tentunya menjadi keuntungan bagi klub.” tutupnya.

BACA JUGA: Bukan Hanya Bojan Hodak, Persib Juga Harus Ingat Jasa Luis Milla

Sebagai informasi, AFC sudah merilis informasi terbaru terkait keikutsertaan Persib di ajang AFC Champions League Two. Dalam hal ini, AFC langsung memasukan Persib ke dalam 27 dari 32 tim yang akan berlaga di Fase Grup. Hal itu disebabkan perwakilan tim dari Korea Utara tak lolos lisensi dari AFC.

Setelah terkumpul sebanyak 32 tim, nantinya akan dibagi ke dalam 2 wilayah dan 8 Grup. Persib masuk ke wilayah Timur bersama beberapa tim asal Asia Timur dan Australia. Saat ini wilayah Timur baru diisi 12 tim dan hanya menunggu 4 tim lainnya, yakni dari Vietnam, Filipina, dan tim yang kalah di Asian Champions League Elite.

Pengundian drawing Grup juga akan dilakukan pada 16 Agustus 2024. Nantinya laga Fase Grup AFC Champions League Two akan dimulai pada 17 September sampai 5 Desember 2024. Persib sendiri akan memainkan 3 laga kandang dan 3 laga tandang pada ajang tersebut.

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.