Sikap Pemain Dewa United Bikin Jan Olde Riekerink Makin Pede Atasi Persib

[info_penulis_custom]
Dewa United Bikin Jan Olde Riekerink Makin Pede Atasi Persib
Jan Olde Riekerink. (Dok. Dewa United)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink menyampaikan pandangannya jelang hadapi Persib Bandung dalam lanjutan pekan ke-19 Liga 1 2024/2025. Laga tersebut diyakini Jan Olde Riekerink akan menyajikan adu taktik yang menghibur bagi penonton.

Duel yang dipastikan digelar pada Jumat, 17 Januari 2025 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung ini juga disebut Jan Olde Riekerink akan melahirkan persaingan dengan kualitas tinggi. Apalagi kedua kesebelasan diperkuat pemain top di Liga 1.

“Ini akan menjadi duel pemain top, bukan pelatih top. Saya katakan kepada pemain bahwa mereka adalah yang paling penting,” buka Jan Olde kepada awak media.

Menurutnya, persiapan Dewa United berjalan sangat baik dalam sepekan terakhir. Gerakan dan air wajah para pemain terlihat sangat antusias dalam menatap laga tersebut. Namun ada satu hal yang membuatnya semakin yakin terhadap timnya, ketika semua pemain mampu saling menguatkan.

Terlebih menurutnya, sikap saling menguatkan satu sama lain ini bisa menjadi modal berharga dalam menatap laga tandang kali ini. Ia pun sudah menyiapkan skema permainan, yang diambil dari titik terlemah Persib Bandung dalam beberapa pertandingan terakhir.

BACA JUGA: Hukuman Dicabut, Bobotoh Hadir Ramaikan Laga Persib Vs Dewa United

“Dari kualitas, mereka harus saling menguatkan satu sama lain, dan pada akhirnya mereka menerapkan taktik yang dibuat. Itu adalah tugas pelatih, tapi pemain tetap menjadi bagian paling penting,” tambah Jan Olde.

Ia pun berharap, semua pemainnya bisa melanjutkan sikap tersebut hingga pertandingan berlangsung. Pelatih asal Belanda itu sangat yakin, sikap tersebut akan melahirkan hasil terbaik, sekaligus membawa poin sempurna dari kandang tim Maung Bandung.

“Saya yakin grup ini memiliki kemampuan memanfaatkan kualitas mereka di tiap area dan menjadi keuntungan di pertandingan.” tutup eks pelatih Galatasaray itu.

(RF/Usk)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

2

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

3

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

4

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?

5

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.