Arsan Latif Gelontorkan Anggaran Rp60 Miliar Tangani 3 Masalah Pokok KBB

[info_penulis_custom]
Masalah Pokok KBB
Penjabat Bupati Bandung Barat, Arsan Latif menggelontorkan anggaran Rp60 miliar untuk penanggulangan tiga permasalahan pokok di Kabupaten Bandung Barat.
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG BARAT, TM.ID: Penjabat Bupati Bandung Barat, Arsan Latif menggelontorkan anggaran Rp60 miliar untuk penanggulangan tiga permasalahan pokok di Kabupaten Bandung Barat.

Tiga masalah itu yakni kekeringan, pengembangan kewirausahaan serta penanganan jaminan kesehatan masyarakat.

“Dari kunjungan kerja saya ke beberapa kecamatan, didapati 3 permasalahan pokok yang saat ini wajib kami tanggulangi, diantaranya permasalahan kekeringan, pengembangan kewirausahaan terutama disektor pertanian serta penanganan jaminan kesehatan masyarakat yang belum tercover oleh BPJS,” kata Arsan Latif usai memimpin Rapat Koordinasi Program Kegiatan TA 2023 dan Rencana Perubahan Anggaran di setiap Perangkat Daerah, Senin (9/10/2023).

Arsan menilai, tiga masalah pokok itu harus segera mendapat intervensi anggaran pemerintah karena menyangkut kebutuhan dasar masyarakat dengan kategori mendesak.

“Saya perintahkan TAPD untuk segera menindaklanjuti percepatan penanggulangan permasalahan mendesak ini mulai minggu ini,” tegasnya.

BACA JUGA: Diancam Golput Karena Jalan Rusak, Pemda KBB Anggarkan Rp1,8 Miliar

Diketahui Inspektur IV Itjen Kemendagri ini resmi ditunjuk menjadi Penjabat Bupati Bandung Barat 20 September 2023 lalu. Usai dilantik Arsan Latif rajin terjun ke masyarakat untuk mengetahui permasalahan dasar masyarakat.

Dari 16 kecamatan yang ada di Bandung Barat, setidaknya Arsan telah melakukan kunjungan kerja ke 13 Kecamatan dan memilih untuk berkunjung ke wilayah perbatasan.

Di awal kerjanya, Arsan mengeluarkan kebijakan strategis tanpa mengeluarkan anggaran seperti program sholat berjamaah bagi ASN di lingkungan pemerintahan Bandung Barat, penyediaan transportasi masal untuk memakmurkan Mesjid Ash-Shidiq dan mengikuti Sholat Istisqo berjamaah yang digelar masyarakat.

Dokter anggaran Kemendagri ini baru kali ini melakukan kebijakan anggaran untuk program yang menurutnya harus segera mendapat intervensi anggaran pemerintah.

 

(Tri/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

2

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

3

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

4

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?

5

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.