KAI Tambah Perjalanan Jauh saat Liburan Nyepi, Catat Rutenya!

[info_penulis_custom]
KAI libur nyepi
(dok. KAI)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: PT Kereta Api Indonesia (KAI) melakukan tambahan perjalanan jarak jauh pada momentum liburan Hari Raya Nyepi.

“Peningkatan jumlah perjalanan KAI merupakan komitmen untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan terutama saat libur panjang ini,” ungkap VP Public Relation PT KAI, Joni Martinus dalam keterangannya, Sabtu (9/3/2024).

Joni melanjutkan, dengan adanya penambahan itu, seluruhnya 1.094 kereta api jarak jauh atau 218 perjalanan disiapkan untuk perjalanan 8-12 Maret 2024. Angka tersebut menunjukkan peningkatan dari tahun lalu, yang hanya 1.078 kereta.

BACA JUGA:  Cek, Ini Larangan Khusus Umat Hindu Saat Hari Raya Nyepi

Adapun rute perjalanan panjang dari KAI dalam liburan Hari Raya Nyepi, yaitu KA Manahan rute Gambir-Solo Balapan pulang pergi, dan empat perjalanan KA Argo Parahyangan rute Gambir-Bandung pulang pergi.

Selanjutnya, empat perjalanan KA Kaligung rute Tegal-Semarang Poncol pulang pergi, dua perjalanan Kereta Api Argo Cheribon rute Gambir-Cirebon pulang pergi, dan dua perjalanan kereta api Sancaka rute Yogyakarta-Surabaya Gubeng pulang pergi.

Joni juga menjelaskan, penjualan tiket KAI selama dua hari, yakni tanggal 8 dan 9 Maret 2023 sebanyak 352.214 tiket. Sedangkan tiket yang disediakan 709.855.

“Calon pelanggan yang ingin menggunakan kereta api pada long weekend ini namun belum memiliki tiket, dapat segera untuk membelinya baik melalui aplikasi Access by KAI, website kai.id, ataupun chanel lainnya yang bekerja sama dengan KAI,” pungkasnya.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

2

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

3

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

4

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?

5

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.