Polda Bengkulu Kerahkan 2.113 Personel Gabungan untuk Pengamanan Idul Fitri

[info_penulis_custom]
polda bengkulu
(web)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

KOTABENGKULU,TM.ID : Kapolda Bengkulu Irjen Pol. Armed Wijaya menyebutkan, pihaknya mengerahkan sebanyak 2.113 personil gabungan seperti anggota Polri, TNI dan instansi terkait untuk melakukan pengamanan menjelang perayaan Idul Fitri 1444 Hijriah.

Dari 2.113 personil tersebut terdiri dari 1.173 anggota kepolisian, 119 anggota TNI dan 821 anggota instansi terkait seperti Basarnas, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Kesehatan dan lainnya.

“Dengan gelar pasukan operasi Ketupat Nala 2023 dalam rangka pengamanan Idul Fitri 1444 Hijriah seluruh pihak terkait bersinergi yang baik untuk memberikan pelayanan yang baik bagi masyarakat,” katanya di Mapolda Bengkulu, Senin (17/4/023).

Selain menyiapkan personil untuk membantu pengamanan jelang Idul Fitri 1444 Hijriah, pihaknya juga mendirikan 37 pos pengamanan yang terdiri dari 18 pos Pam, 18 pos pelayanan dan satu pos terpadu.

BACA JUGA: Gaji Terlambat, Aparatur Desa Wajo Kirim Surat Terbuka

Kemudian, pihaknya juga menyiapkan kendaraan seperti ambulance, mobil komunikasi, mobil SAR, mobil patroli dan menyiapkan alat berat untuk wilayah yang rawan bencana tanah longsor.

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mengatakan bahwa apel dalam rangka kesiapan pengamanan untuk operasi Ketupat Nala dalam rangka mengamankan Idul Fitri 1444 Hijriah baik arus mudik ataupun arus balik.

Hal tersebut dilakukan agar masyarakat Provinsi Bengkulu merasa aman, nyaman ketika melakukan mudik

Sementara itu, saat ini pemudik menuju ke Provinsi Bengkulu mengalami peningkatan 30 hingga 40 persen jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

“Sebab pada tahun ini pemerintah pusat memperbolehkan masyarakat melakukan mudik sejak beberapa tahun sebelumnya tidak diperbolehkan mudik karena pandemi COVID-19,” sebut Rohidin.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

2

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

3

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

4

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?

5

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.