Singo Edan vs Macan Kemayoran, Persija Harus Waspadai Penyerang asal Kongo Ini!

[info_penulis_custom]
Arema vs Persija Charles Lokolingoy
Penyerang Arema FC Charles Lokolingoy (Foto: LIB)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BEKASI,TM.ID: Pemain asing Arema FC Charles Lokolingoy kemungkinan diturunkan dalam laga tandang kontra Persija Jakarta di Stadion Patriot Candra Bhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (20/8/2023), kick off pukul 15.00 WIB.

Charles Lokolingoy selama ini tidak diturunkan karena mengalami cedera. Saat ini, dia berangsur pulih sehingga berpeluang untuk turun pada laga pekan ke-9 Liga 1 2023/2024 tersebut.

Pemain kelahiran Republik Demokratik Kongo itu mengalami cedera lutut akibat berbenturan dengan pemain Persib Bandung dalam laga pekan ke-2.

Ia sempat masuk dalam Daftar Susunan Pemain (DSP) saat Arema vs RANS Nusantara, tetapi tim pelatih mengurungkannya karena dianggap terlalu berisiko.

BACA JUGA: Jelang Persija vs Arema FC, Singo Edan Harus Waspada!

Dengan demikian, Tim Singo Edan kembali mendapat suplai amunisi untuk keluar dari zona merahnya di papan klasemen sementara.

Arema FC yang sampai laga ke-8 masih mengantongi 2 poin, harus berjuang keras untuk memperbaikin posisinya dengan mendulang poin di laga kandang maupun tandang.

“Kemarin sempat hendak kami paksakan karena kami butuh dia. Takut main dalam satu pertandingan kemudian cedera lagi lebih lama. Kita yang rugi,” tutur Caretaker Arema FC, Kuncoro, dikutip dari LIB.

Kini penyerang Singo Edan itu dinyatakan sudap siap bermain oleh tim dokter meskipun belum bisa dimainkan full selama 90 menit.

Charles Lokolingoy menjadi tumpuan harapan Arema FC untuk menjadi senjata mematikan di lini depan.

“Kami perlu ia sebagai senjata,” ujar Kuncoro.

BACA JUGA: 3 Kandidat Pelatih Arema FC Siap Gantikan Joko Susilo

Dilihat dari posisi di klasemen, Arema berada di ranking paling ujung dengan mengantongi 2 poin. Sedangkan Persija berada di posisi 9 klasemen dengan perolehan 12 poin.

Tak terpengaruh dengan posisi klasemen, caretaker Kuncoro menyatakan sudah menyiapkan strategi khusus untuk menaklukan tim Macan Kemayoran.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

3

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

4

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

5

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.